Aliran dan Filosofi Stoikisme

Pandangan Stoikisme mengajarkan tentang bagaimana mengkondisikan emosi ketika sedang marah, sedih dan kondisi lainnya yang diluar ekspektasi (emotional intelligence).

Menyadari diri saat sedang merasa marah (self awareness), mengetahui bagaimana harus bertindak (self regulation), dapat mendengar dan merasakan apa yang orang sekitar rasakan (emphaty).

Stoikisme juga mengajarkan bahwa terdapat hal-hal yang dapat dikendalikan (perasaan, pikiran dan kendali diri).

Ada juga faktor-faktor eksternal yang tidak dapat dikendalikan (bencana, musibah, kematian, kelahiran atau bagaimana persepsi khalayak).

Stoikisme juga mengajarkan bagaimana cara dalam merespon ketika berada dalam situasi yang tidak menyenangkan dan tidak dapat dikendalikan. Rasa kecewa akan hadir ketika kondisi ekpektasi berlawanan dengan realitas.

Umumnya, manusia diajarkan untuk berpikir positif dan berekspektasi yang relatif tinggi untuk hasil atas usaha dan kerja keras.

Namun, jarang untuk diajarkan bagaimana memikirkan kondisi terburuk yang mungkin saja dapat terjadi. 

Stoikisme hadir untuk mengajarkan bagaimana cara menghadapi kemungkinan ekpektasi yang dapat berlawanan dengan realitas, melalui cara meredam ekpektasi dan menerima segala kondisi terburuk yang mungkin saja dapat terjadi dengan lebih tenang, serta berfokus pada proses pembelajaran.

Comments